Singara. Sejumlah mahasiswa Program Study Ilmu Hukum mengikuti program magang di Kantor Notaris & PPAT Made Sumadnyana, S.H., sebuah kantor kenotariatan yang bergerak di bidang pembuatan akta autentik dan legalitas pertanahan. Program ini bertujuan untuk memberikan wawasan serta pengalaman praktis kepada mahasiswa dalam bidang hukum kenotariatan dan pertanahan yang akan menjadi bekal untuk mahasiswa melangkah ke dalam dunia kerja.
Selama magang, mahasiswa terlibat langsung dalam berbagai proses kerja notaris, mulai dari penyusunan dan pemeriksaan akta, pengecekan sertifikat tanah, hingga proses balik nama dan peralihan hak atas tanah. Mereka juga diberikan pemahaman mendalam mengenai peran dan tanggung jawab Notaris & PPAT dalam memberikan kepastian hukum kepada masyarakat.
Pihak Kantor Notaris & PPAT Made Sumadnyana, S.H., menyambut baik kehadiran mahasiswa magang dan berharap pengalaman ini dapat memperkuat kompetensi mereka dalam bidang hukum kenotariatan dan pertanahan dan juga berharap dengan adanya pengalaman yang didapat disaat magang di kantor Notaris & PPAT Made Sumadnyana, S.H., akan diterapkan di dunia kerja nanti.
Dengan adanya program ini, mahasiswa tidak hanya memperoleh pemahaman teoretis, tetapi juga keterampilan praktik yang akan berguna bagi karier mereka sebagai calon notaris maupun profesional di bidang hukum.