Program magang ini merupakan bagian dari kurikulum semester 6 dan dilaksanakan mulai tanggal 10 Februari 2025 hingga 10 Juni 2025. Mahasiswa memiliki kesempatan untuk melakukan magang di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Bali.
Selama masa magang, mahasiswa memperoleh kesempatan untuk secara langsung terlibat dalam kegiatan administrasi hukum, layanan pemasyarakatan, serta pelayanan keimigrasian. Ketiga bidang ini merupakan bagian integral dari tugas dan fungsi Kemenkumham yang dijalankan di wilayah provinsi melalui Kantor Wilayah atau disingkat Kanwil. Kanwil sendiri merupakan perpanjangan tangan Kemenkumham RI di daerah dan bertanggung jawab langsung kepada Menteri Hukum dan HAM.
Kementerian Hukum dan HAM memiliki struktur yang terbagi menjadi beberapa bagian utama, yaitu Kementerian Koordinator, Kementerian Hukum, Kementerian HAM, serta Kementerian yang menangani urusan Imigrasi dan Pemasyarakatan. Pada magang kali ini, mahasiswa ditempatkan khusus pada bagian Kementerian HAM di bawah arahan Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenkumham Bali. Selama beberapa minggu menjalani magang, mahasiswa telah merasakan secara langsung dinamika kerja di lingkungan Kementerian HAM. Pengalaman ini membuka wawasan kami tentang pentingnya peran lembaga ini dalam menjamin hak-hak asasi warga negara serta menjaga keadilan sosial di masyarakat. Kami tidak hanya belajar dari sisi teoritis, tetapi juga menyaksikan implementasi kebijakan secara langsung di lapangan.
Magang ini menjadi batu loncatan penting bagi mahasiswa sebagai mahasiswa untuk memahami lebih dalam bagaimana negara bekerja dalam melindungi hak dan kebebasan masyarakat. Ke depan, mahasiswa berharap dapat terus menggali pengalaman dan pengetahuan yang lebih luas, serta berkontribusi dalam mewujudkan sistem hukum dan HAM yang lebih adil dan manusiawi di Indonesia.