Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka tahun 2023 (PMM 3) merupakan sebuah program mobilitas mahasiswa selama satu semester untuk mendapatkan pengalaman belajar di perguruan tinggi di Indonesia sekaligus memperkuat persatuan dalam keberagaman.
Terdapat 6 elemen utama PMM 3, yaitu: Pertukaran mahasiswa dilakukan melalui perpindahan klaster antar pulau; Pengakuan hasil belajar hingga 20 sks; Memungkinkan pertukaran mahasiswa PTN ke PTS dan sebaliknya; Diikuti oleh mahasiswa semester 3, 5, dan 7 saat program berjalan; Eksplorasi persatuan dalam keragaman melalui Modul Nusantara; Mekanisme pertukaran akademik ke akademik dan vokasi ke vokasi
Dalam kesempatan yang sangat baik ini, Wakil Dekan 1 Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial Universitas Pendidikan Ganesha Prof. Dr. Dewa Gede Sudika Mangku, S.H., LL.M., menjadi salah satu pembimbing dalam Program PMM 3 ini, dimana Program PMM memiliki tujuan dan manfaat akademik dan non-akademik untuk seluruh pihak yang berpartisipasi, bagi mahasiswa : Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam mengaplikasikan wawasan kebangsaan. Meningkatkan pemahaman mahasiswa pada keberagaman suku, agama, ras, dan antargologan (SARA) dan semangat persatuan. Mengembangkan perjumpaan dan dialog intensif dalam keberagaman dan sikap saling memahami sehingga tercipta penguatan persatuan. Memperluas dan/atau memperdalam pengetahuan akademis mahasiswa.
Bagi perguruan tinggi yaitu Meningkatkan kemampuan PT dalam menyelenggarakan pembelajaran berkualitas dan mengelola program pertukaran mahasiswa dan memberikan gagasan internalisasi atau pengembangan tata kelola program pada PT Penerima dan Pengirim.
Universitas Pendidikan Ganesha dalam PMM 3 ini berhasil mendatangkan 300-an mahasiswa yang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Di Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial terdapat 25 mahasiswa PMM 3 yang tersebar dari beberapa universitas terbaik di Indonesia, yang terdiri dari Universitas Negeri Medan, Universitas Negeri Makassar, Universitas Islam Nusantara, Universitas Jambi, Universitas Negeri Padang, Universitas Malikussaleh, Universitas Merdeka Malang, Universitas Cokroaminoto Palopo, Universitas Bina Insani, Universitas Majalengka, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Universitas PGRI Semarang, Institut Seni Indonesia Padang Panjang, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mandala, Universitas Negeri Medan, Sekolah Tinggi Pendidikan Golistik Berbasis Karakter, Universitas Asahan, Universitas Mercu Buana, Universitas Madako Tolitoli, Universitas Islam Nusantara, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Prima Indonesia, Universitas Halu Oleo, Universitas Lambung Mangkurat.